Menko Marves Tinjau Pertanian Food Estate Humbahas

HUMBAHAS – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia (Menko Marves RI) Luhut Binsar Panjaitan, meninjau pengembangan Pertanian Food Estate serta Panen Kentang di Desa Ria-ria Kec. Pollung Kab.Humbahas, Rabu (01/09/2021).

Setibanya dilokasi, Menko Marves beserta rombongan mendarat menggunakan Heli di Stadion Simaronsang Kec.Doloksanggul disambut oleh Kapolda Sumut, Gubernur Sumut dan Rombongan Forkompimda Kab Humbahas yang kemudian bergerak menuju Lokasi Food Estate Desa Ria-ria Kec. Pollung Kab.Humbahas.

Dalam kunjungannya, Menko Marves meninjau lokasi irigasi tetes penanaman Bawang Putih yang dilakukan oleh PT Parna raya, Meninjau perkembangan Food Estate di Kec. Pollung, Mengikuti panen kentang yang disediakan oleh PT Indofood, dan Melakukan dialog dengan para Petani.

Selanjutnya rombongan Menko Marves RI beserta Forkompinda Kab Humbahas melakukan panen kentang dan dilanjutkan dengan berdialog dengan para petani Desa Ria-ria Kec Pollung.

Setelah meninjau lokasi Food Estate, Rombongan Menteri Marves RI kemudian melanjutkan kunjungan menuju Lokasi Taman Herbal di Desa Aek Nauli I Kec. Pollung Kab Humbahas.

Tujuan kunker Menko Marves RI beserta rombongan ke Kabupaten Humbahas kali ini untuk meninjau pengembangan pertanian Food Estate serta persiapan kunjungan Presiden RI Joko Widodo yang direncanakan pada bulan Desember 2021 ke Pertanian Food Estate.(Pasrah S)