Rencana Kedatangan Rizieq Syihab Ke Medan Menuai Aksi Protes

MEDAN – Rencana kedatangan Habib Rizieq Syihab (HRS) ke Sumatera Utara (Sumut), khususnya Kota Medan menuai aksi protes dari warga yang menamakannys Aliansi Masyarakat Islam.

Aksi penolakan tersebut di gelar di depan Kantor Gubernur Sumut (Gubsu), Jalan Diponegoro Medan, usai Sholat Jumat ( 20/11/2020), sehingga arus lalu lintas terpaksa di alihkan oleh polisi.

Massa datang dengan membawa spanduk bertuliskan penolakan kedatangan Rizieq Syihab ” Habib Rizieq jangan buat resah masyarakat Sumatera utara”.

“Warga Medan menolak keras kedatangan Rizieq Syihab,” ujar Wakil ketua Aliansi Masyarakat islam,Ustadz Martono.

Ustadz Martono mengatakan, kedatangan Rizieq Syihab ke Sumut khususnya Kota Medan di anggap merugikan.”Cermah-ceramahnya selalu menebar kebencian dan memecah belah umat beragama dan umat Islam sendiri, sehingga dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa dan merusak keutuhan NKRI,” tuturnya..

Ia menegaskan Rizieq Syihab tidak boleh datang ke Medan. “Kalau dia memaksakan diri datang ke Medan, di pastikan akan terjadi bentrok,” tegasnya.

Aksi tersebut sempat di warnai dengan pembakaran ban beserta poster maupun spanduk penolakan Rizieq Syihab ke Sumut. Selanjutnya massa membubarkan diri, usai melakukan aksi menuju Lapangan Merdeka.(*/rel)