PPS se Kecamatan Jorlang Hataran Dilantik

JELAJAHNEWS.ID, SIMALUNGUN – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Jorlang Hataran melantik serta mengambil sumpah janji Panitia Pemutungan Suara (PPS) se Kecamatana Jorlang hataran, di ruang harungguan Kecamatan, Senin (15/6/2020) sekira pukul 13.30 Wib.

Hadir dalam acara pelantikan PPS tersebut yakni Ketua KPUD Simalungun Raja Ahab Damanik, Camat Jorlang hataran, Kapolsek Tiga Balata, Danramil 09/TB, Panwascam, serta Rohaniawan.

Ketua PPK Jorlang hataran Mandala Girsang membacakan pengambilan sumpah janji ke 39 orang PPS didampingi para rohaniawan dari agama Protestan, Islam dan Katolik sesuai agama masing-masing para anggota PPS yang dilantik.

Ketua KPUD Simalungun Raja Ahab Damanik dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada seluruh anggota PPS yang dilantik.
“Selamat kepada seluruh anggota PPS hari ini telah resmi dilantik dan diambil sumpah janji untuk menjalankan tugas dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun pada Desember mendatang, “ujarnya.

“Mulai hari ini PPS di masing-masing Nagori (desa) resmi dilantik dan akan menjalankan tugas kedepannya dalam penyelenggaraan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun, semoga amanah dalam menjalankan tugas, “himbaunya.

Setelah acara pelantikan ini, masing-masing PPS di setiap Nagori agar segera menentukan siapa yang menjadi ketua, dan nantinya agar bekerja sama dengan Pengawas Kelurahan Desa (PKD) masing-masing dalam kesuksesan pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun pada desember mendatang, “pungkas Raja Ahab. (fis)