Bupati Sergai Pimpin Rakor Percepatan Penanganan Covid-19

JELAJAHNEWS.ID, SERGAI – Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya didampingi Wabup H. Adlin Umar Yusri Tambunan, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Penanganan Covid-19 bertempat di Aula Sultan Serdang Komplek Kantor Bupati Sergai, di Sei Rampah, Kamis (18/3/2021).

” Saya instruksikan kepada para Camat, Kepala Desa/Lurah hingga Kepala Lingkungan/Kepala Dusun untuk mengawasi pelaksanaan kegiatan khususnya acara pesta di daerah masing-masing, sembari menyosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat,” kata Bupati Darma Wijaya saat membuka Rakor.

Bupati mengutarakan bahwa saat di daerah ada kegiatan khususnya pesta, Camat, Kades dan Kepling harus dapat bekerjasama dengan Babinsa, Babinkamtibmas untuk melakukan pengecekan terhadap penerapan protokol kesehatan.

” Camat, Kades dan Kepling harus dapat bersinergi dengan Babinsa maupun Babinkamtibmas untuk mengecek perlengkapan protokol kesehatan di lokasi pesta, seperti menyediakan tempat cuci tangan / handsanitizer, menyediakan masker, menjaga jarak kursi dan lainnya,” imbau Bupati.

Tak hanya kegiatan pesta, pengawasan juga dapat dilakukan di tempat keramaian seperti pasar tradisional maupun pusat keramaian lainnya. Hal ini harus dilakukan demi menekan laju pandemi virus asal Wuhan ini. (Jai)